Apa kabar momnsis hari ini? dirumah ada cemilan apa nih? kalau belum ada bagaimana kalau kita bikin cemilan tradisional singkong goreng mekar. Dijamin deh semua bakal ketagihan singkong goreng nya momnsis yang rasanya gurih dan empuk. Langsung cus ke ke resep ya momnsis.
|
singkong goreng mekar |
SINGKONG GORENG MEKAR
Bahan:
- 1 kg singkong
- 1 sdm Garam
- ½ sdt Penyedap
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- Air secukupnya untuk merebus singkong
|
singkong rebus mekar |
Cara pembuatan singkong goreng mekar
- Siapkan semua.bahan, Kupas singkong dan cuci bersih
- Haluskan ketumbar, bawang putih dan garam, Menidihkan air
- Ketika air sudah mendidih, masukkan bumbu halus, penyedap dan singkong rebus selama ± 10 menit, lalu matikan api.
- Tutup panci selama ± 20 menit, setelah itu tiriskan singkong
- Goreng singkong,
- Tara.. Singkong rebus mekar siap di sajikan
|
singkong goreng keju mekar |
notes:
Momnsis bisa tambahkan keju, selai atau lainnya untuk variasi rasa. Jangan lupa share dan tinggalkan jejak di komentar agar kami lebih semangat lagi berbagi resep resep menarik lainnya.
0 Response to "Resep Singkong Goreng Mekar"
Post a Comment